Desain dan Visualisasi Interior dan Eksterior Rumah Tinggal

Project Type :Desain & Visualisasi
Object : Rumah Tinggal Mr. X
Lokasi : Surakarta, Jawa Tengah
Year : 2006

 
Sebuah proyek desain rumah tinggal di tahun 2006. Desain interior maupun eksterior nya menyerap banyak konsep-konsep modern dan minimalis. Dalam aplikasinya berangkat dari desain yang simple dan clean.
Penataan dan pemilihan jenis furniture dan elemen estetik lainnya dipilih yang simple baik dari model, warna dan finishing namun tetap memberikan kenyamanan kepada penghuni rumah.
Pemanfaatan cahaya alami dimaksimalkan akan tetapi tetap mempertimbangkan filter panas dan melihat arah hadap bukaan.
Penggunaan elemen batu alam dipilih sebagai aksen dan untuk memberikan variasi serta efek natural pada desain eksteriornya.
Pada interior nya secara serasi menggunakan elemen alam berupa lantai kayu dengan penampakan seratnya yang merupakan salah satu trend dalam desain modern saat ini (2006). Pemberian aksen warna merah pada bidang vertikal pada dinding menjadi atmoster kejutan dan penegasan menembus batas lantai 1 dan lantai 2.